Makanan hewan


Setiap organisme hidup memerlukan makanan, tidak terkecuali hewan. Makanan yang tepat untuk tiap spesies yang berbeda sangat tergantung pada jenis hewan dan daerah di mana hewan tersebut hidup.

Hewan harus makan organisme hidup (tumbuhan dan hewan) lainnya untuk bertahan hidup, serta memiliki akses terhadap air. Kebanyakan hewan telah beradaptasi dengan lingkungannya. Unta misalnya, menghuni gurun yang kering di mana hanya ada sedikit air, unta memiliki kemampuan untuk menyimpan sejumlah besar air dalam tubuh mereka.

Makanan tiap-tiap spesies hewan sangat bervariasi. Berdasarkan jenis makanannya, hewan biasanya dibagi menjadi tiga kelompok yaitu herbivora, omnivora dan karnivora.

Herbivora
Hewan herbivora adalah vegetarian artinya hewan ini hanya memakan tanaman. Beberapa jenis hewan tidak bisa memakan tanaman karena sistem pencernaan yang tidak mendukung. Hewan herbivora telah diberi kemampuan untuk dapat mengkonsumsi dan mencerna sejumlah besar tanaman, beberapa hewan herbivora bahkan memiliki lebih dari satu perut. Hewan herbivora contohnya Gajah, kelinci, dan rusa.

Omnivora
Hewan yang dikatakan omnivora, adalah hewan yang makan apapun dari tanaman dan hewan lainnya. Beruang, lemur, rakun dan kebanyakan burung adalah hewan omnivora.

Karnivora
Hewan karnivora adalah pemakan daging, yang berarti bahwa mereka hanya memakan hewan lain untuk mendapatkan nutrisi. Karnivora biasanya memiliki gigi tajam dan rahang yang kuat, yang dibutuhkan untuk menangkap dan memakan mangsanya. Singa, buaya, hiu, berang-berang, dan musang merupakan hewan karnivora.

Rantai Makanan
Semua hewan, pada akhirnya merupakan sumber makanan bagi hewan lain. Tiap-tiap hewan terhubung satu sama lain melalui rantai makanan. Hewan-hewan dalam rantai makanan biasanya terdiri dari 5 atau 6 jenis hewan.



Rantai makanan diawali oleh tanaman yang dikenal sebagai produsen. Produsen dalam rantai makanan memperoleh energi yang dibutuhkan dari matahari dan merupakan satu-satunya anggota dalam rantai makanan yang tidak mengkonsumsi bahan organik. Produsen dikonsumsi oleh herbivora yang dikenal sebagai konsumen utama. Herbivora kemudian dikonsumsi oleh konsumen sekunder yaitu hewan omnivora. Mamalia kecil hewan omnivora dikonsumsi oleh konsumen tersier, biasanya karnivora kecil, Konsumen tersier juga kadang dimakan oleh karnivora besar yang akan menjadi konsumen kuaterner.

Rantai makanan berbeda satu sama lain di seluruh dunia, dan sangat tergantung pada habitat dan spesies yang tinggal di sana. Rantai makanan bagi hewan laut bekerja dengan cara yang mirip, produsen dalam rantai makanan di laut biasanya tanaman air dan fitoplankton.

sumber:

https://sites.google.com/site/earthscienceinmaine/ecosystems

3 komentar:

Tinggalkan pesan untuk permintaan pencarian topik.