Mengenal Biosfer


Individu adalah suatu organisme tunggal. 
individu
individu
 Populasi adalah kumpulan individu sejenis yang hidup pada suatu daerah dan waktu tertentu. 


populasi
populasi

 Komunitas adalah kumpulan dari berbagai populasi yang hidup pada suatu waktu dan daerah tertentu yang saling berinteraksi dan mempengaruhi satu sama lain.





Komunitas

Ekosistem adalah interaksi komunitas dan lingkungannya. Ekosistem adalah suatu sistem yang terbentuk oleh hubungan timbal balik tak terpisahkan antara makhluk hidup dengan lingkungannya. Ekosistem bisa dikatakan juga suatu tatanan kesatuan secara utuh dan menyeluruh antara segenap unsur lingkungan hidup yang saling memengaruhi.

ekosistem

Ekologi adalah sebagai ilmu yang mempelajari baik interaksi antar makhluk hidup maupun interaksi antara makhluk hidup dan lingkungannya. Ekologi berkembang menjadi ilmu yang mempelajari struktur dan fungsi ekosistem.
Habitat adalah lingkungan tempat suatu makhluk hidup tinggal dan berkembang biak. Bioma merupakan kumpulan dari ekosistem yang dipengaruhi oleh perbedaan iklim dan ketinggian sehingga menciptakan karakter lingkungan yang khas. 

bioma
macam bioma
Biosfer adalah bagian luar dari planet Bumi, mencakup udara, daratan, dan air, yang memungkinkan kehidupan dan proses biotik berlangsung. Dalam pengertian luas biosfer adalah sistem ekologis global yang menyatukan seluruh makhluk hidup dan hubungan antar mereka, termasuk interaksinya dengan unsur litosfer (batuan), hidrosfer (air), dan atmosfer (udara) Bumi.

biosfer
biosfer
biosfer


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Tinggalkan pesan untuk permintaan pencarian topik.